Apa Itu Circuit Training

January 15, 2013 • Posted by RumahFitnes.com in Training • Tags: , ,  






Circuit training adalah rangkaian latihan yang dilakukan secara berurutan dengan menggabungkan latihan kekuatan dan latihan kardio dalam rangkaian latihan. Dalam rangkaian ini terdapat latihan-latihan untuk otot-otot yang berbeda dalam masing-masing latihan tersebut.

Apa beda circuit training dan superset training? Circuit training fokus pada pembakaran lemak dan dapat dilakukan dengan beban yang cukup ringan namun tetap menjaga intensitas latihan yang tinggi.

Banyak orang menganggap circuit training hanya dapat dilakukan dengan latihan beban, padahal sebenarnya Anda juga dapat memasukkan latihan kardio dalam circuit training. Circuit training bisa dilakukan sebanyak 2-4 kali dalam seminggu.

Apa yang Bisa Anda dapatkan dari Circuit training?
Penelitian telah menunjukan bahwa dengan melakukan circuit training berarti tubuh Anda membakar lemak lebih efektif daripada melakukan latihan kardio intensitas sedang.

Selain itu Anda dapat menghemat waktu karena Anda dapat melakukan berbagai latihan dalam satu waktu dengan hasil yang memuaskan. Circuit training dilakukan berturut-turut dari satu latihan ke latihan lainnya dalam satu rangkaian berurutan dengan sedikit jeda diantara set. Latihan ini dapat selesai hanya dalam waktu 20-30 menit. Tergantung dari jumlah latihan, repetisi, dan sirkuit yang Anda jalankan.

Keuntungan dari circuit training adalah Anda dapat melakukan latihan ini di mana saja, baik di gym, di rumah, di pantai atau di tempat favorit Anda lainnya. Selain itu, Anda akan mendapatkan kebugaran jasmani, kekuatan fisik (otot), dan fleksibilitas tubuh dalam waktu yang singkat dengan menjalankan circuit training.

Menurut beberapa penelitian, melakukan circuit training 8-20 minggu juga berguna untuk meningkatkan kapasitas paru-paru sebesar 4-8% dan membantu menurunkan kelebihan berat badan.

Tip Sebelum Melakukan Circuit Training

  • Jika ini pertama kalinya Anda mendesain circuit training, mulai dengan memilih beberapa jenis latihan saja dan batasi latihan aerobik Anda menjadi 10-15 menit saja per latihan
  • Jangan lupa lakukan 5-10 menit pemanasan dan pendinginan sebelum latihan
  • Tambahkan jumlah latihan dan repetisi ketika Anda mulai terbiasa dengan circuit training.

Selamat mencoba, semoga bermanfaat!

Kirim Komentar:

 
Connect With Us:
 
© RumahFitnes.Com 2015 All rights reserved. About | Contact us | Term of Use | Sitemap