Makanan Pembangun Otot Sebelum Tidur

March 3, 2016 • Posted by RumahFitnes.com in Nutrition • Tags: , , , , , ,  






Makanan sehat yang wajib dikonsumsi sebelum tidur idealnya adalah makanan tinggi protein, serat dan rendah lemak. Makan sebelum tidur baik untuk mencegah penyusutan otot apalagi setelah Anda berlatih beban dengan intens di hari tersebut. Banyak orang yang berpikir makan sebelum tidur akan membuat perut buncit, hal tersebut tidak sepenuhnya benar.

Makanan Pembentuk Otot Sebelum Tidur

Selalu atur nutrisi seimbang, makanan pembangun otot sebelum tidur baiknya tinggi protein, tinggi serat, rendah lemak dan karbohidrat. Berikut ini daftar makanan yang dapat Anda coba:

1# Yoghurt Tinggi Protein

Yoghurt Tinggi Protein

Pilihlah yoghurt dengan cermat, biasanya yoghurt yang dijual di supermarket timggi gula sehingga berpotensi meningkatkan bodyfat Anda. Pilihlah yoghurt dengan kandungan gula dan lemak paling rendah dan memiliki protein yang tinggi.

2# Susu Segar Rendah Lemak dan Tinggi Kalsium

Susu Segar Tinggi Protein

Susu segar dalam kemasan merupakan pilihan yang tepat untuk dikonsumsi sebelum tidur. Protein yang dilepas berkala membangun otot ketika tidur dan mencegah tubuh memecah otot sebagai sumber nutrisi. Juga kandungan kalsium yang tinggi meningkatkan kekuatan tulang dan sendi.

3# Kacang Almond Panggang

Kacang Almond Panggang

Kacang almond mengandung serat dan lemak sehat yang tinggi, selain memberikan rasa kenyang yang lama juga menjaga kesehatan jantung. Kacang almond merupakan jenis kacang yang aman dikonsumsi kapan saja termasuk menjadi cemilan sebelum tidur. Beli kacang almond panggang di sini!

4# Oats / Muesli

Muesli Oats

Konsumsi karbohidrat tidak selamanya menggendutkan. Karbohidrat sehat dari oats atau muesli dapat menjaga massa otot dan menjamin kondisi anabolik otot selama tidur. Kami lebih merekomendasi konsumsi muesli sebab di dalam muesli terdapat oats, kacang-kacangan dan buah kering.

5# Susu Casein Protein

Susu Casein Protein

Casein protein adalah jenis protein serap perlahan, biasanya diserap oleh otot selama delapan jam secara berkala sehingga sangat bagus dikonsumsi sebelum tidur. Saat tidur 8-10 jam tubuh kita tidak mendapatkan nutrisi apa-apa sehingga ada kemungkinan tubuh memecah protein dari otot untuk memberi makan otot lainnya, proses ini disebut katabolik. Susu casein mencegah katabolik dan mendukung kondisi anabolik otot. Beli susu casein protein di sini!

Jangan takut makan sebelum tidur, jika kamu ingin meningkatkan massa otot maka aturlah asupan kalori dan persenjatai tubuhmu dengan nutrisi seimbang sebelum tidur.

Kirim Komentar:

 
Connect With Us:
 
© RumahFitnes.Com 2015 All rights reserved. About | Contact us | Term of Use | Sitemap