6 Makanan Peningkat Hormon Testosterone Alami
March 13, 2016 • Posted by RumahFitnes.com in Nutrition, Steroid • Tags: hormon pria, penambah hormon, penambah testosterone, sumber testosterone, testosterone boosterHormon testosterone adalah hormon pria yang berperan penting dalam pembentukan otot dan pembakaran lemak. Tanpa hormon ini Anda tidak dapat membentuk otot yang padat dan kering, oleh sebab itu menjaga kadar hormon testosterone sangatlah penting bagi semua pria, terutama bagi fitness mania yang ingin selalu mempertahankan massa ototnya.
Tubuh Dapat Memproduksi Testosterone Secara Alami
Faktanya produksi hormon testosterone akan terus berkurang seiring bertambahnya usia, puncak produksi hormon ini ada pada usia 20-an, dan akan terus berkurang sejak umur 30 tahun ke atas. Pola makan yang tepat, gizi seimbang dan latihan fisik yang rutin akan membantu tubuh menjaga produksi hormon testosterone. Oleh sebab itu orang tua yang masih sering berolahraga akan terlihat lebih prima karena produksi hormon testosterone nya terjaga.
Makanan Super Peningkat Testosterone
Kali ini kami akan membahas makanan yang dapat meningkatkan produksi hormon testosterone secara alami. Tubuh memiliki kemampuan untuk memproduksi hormon ini sehingga Anda tidak perlu repot-repot menggunakan steroid yang sudah pasti memiliki efek samping yang berbahaya. Cukup pahami nutrisi yang benar dan Anda dapat meningkatkan hormon testosterone dengan cepat.
Makanan Peningkat Hormon Testosterone Alami
1# Udang
Udang mengandung Vitamin D yang baik untuk produksi testosterone. Banyak orang kekurangan Vitamin D dalam makanan sehari-hari sehingga produksi testosterone tidak optimal.
Dalam studi Medicine and Science in Sports and Exercise mengungkapkan bahwa Vitamin D meningkatkan testosterone yang berkaitan dengan peningkatan massa otot yang dramatis selama program latihan beban yang teratur. Mulai konsumsi udang dengan rutin untuk testosterone Anda.
2# Biji Labu / Pumpkin Seed
Biji labu mengandung Zinc yang cukup tinggi membantu produksi testosterone selama Anda tidur. Selain itu Zinc membantu meningkatkan kualitas tidur dan mengoptimalkan pemulihan otot.
3# Selai Kacang Alami / Natural Peanut Butter
Selai kacang selain enak, gurih ternyata berperan dalam produksi testosterone Anda. Kandungan lemak sehat dalam kacang yang direbus atau di panggang dapat meningkatkan produksi testosterone. Berbeda dengan kandungan lemak jahat atau unsaturated fat dan trans fat pada kacang yang digoreng, lemak pada selai kacang yang dipanggang bermanfaat untuk kesehatan jantung dan pembentukan otot. Beli selai kacang Peanut Butter & Co di sini !
4# Buah Alpukat
Buah alpukat juga mengandung lemak sehat untuk kesehatan kardiovaskular dan produksi testosterone alami. Jangan pernah menghilangkan lemak dari menu diet Anda, pahami lemak sehat dan lemak tidak sehat. Lemak pada alpukat tergolong lemak sehat yang bermanfaat untuk kesehatan.
5# Buah Strawbery
Stroberi selain segar ternyata mengandung Vitamin C yang baik untuk mengurangi kerusakan otot setelah berlatih. Selain itu Vitamin C dalam stroberi berperan sebagai antioksidan untuk menangkal radikal bebas dan menjaga produksi hormon testosterone.
6# Oats
Serat pangan pada oats yang terbuat dari gandum utuh kaya akan Magnesium, sebuah mineral yang dapat meningkatkan hormon testosterone. Magnesium dibutuhkan dalam proses kimia tubuh yang memproduksi testosterone, studi membuktikan kecukupan Magnesium dalam tubuh diimbangi dengan latihan beban dan latihan ketahanan akan meningkatkan produksi testosterone secara maksimal.
Lengkapi pola makan Anda dengan makanan sehat tesebut, pemahaman nutrisi adalah kunci sukses dalam pembentukan otot natural tanpa steroid. Anda juga dapat meningkatkan hormon testosterone dengan suplemen testo-booser yang aman.
Cek Suplemen Testosterone Booster
SUMBER REFERENSI:
- Nimptsch, K., Platz, E., Willett, W., & Giovannucci, E. (2012). Association between plasma 25-OH vitamin D and testosterone levels in men. Clinical Endocrinology, 77(1), 106-12.
- Grimaldi, A., Parker, B., Capizzi, J., Clarkson, P., Pescatello, L., White, M., & Thompson, P. (2013). 25(OH) Vitamin D Is Associated with Greater Muscle Strength in Healthy Men and Women. Medicine & Science in Sports & Exercise, 45(1), 157-162.
- Prasad, A., Mantzoros, C., Beck, F., Hess, J., & Brewer, G. (1996). Zinc status and serum testosterone levels of healthy adults. Nutrition, 12(5), 344-348.
- Wang, C. (2005). Low-Fat High-Fiber Diet Decreased Serum and Urine Androgens in Men. Journal of Clinical Endocrinology & Metabolism, 90(6), 3550-3559.
- Cinar, V., Polat, Y., Baltaci, A., & Mogulkoc, R. (2010). Effects of Magnesium Supplementation on Testosterone Levels of Athletes and Sedentary Subjects at Rest and after Exhaustion. Biological Trace Element Research, 140(1), 18-23.
- Kraemer, W., Solomon-Hill, G., Volk, B., Kupchak, B., Looney, D., Dunn-Lewis, C., … Volek, J. (2013). The effects of soy and whey protein supplementation on acute hormonal reponses to resistance exercise in men. Journal of the American College of Nutrition, 32(1), 66-74.
- Peters, E., Anderson, R., Nieman, D., Fickl, H., & Jogessar, V. (2001). Vitamin C Supplementation Attenuates the Increases in Circulating Cortisol, Adrenaline and Anti-Inflammatory Polypeptides Following Ultramarathon Running. International Journal of Sports Medicine, 22(7), 537-543.
Kirim Komentar: